Monday 6 April 2015

TELUR KENARI TIDAK MENETAS

TELUR KENARI TIDAK MENETAS

JUARAKICAU- Hello...salam kicau
Kenari merupakan burung kicau dengan suara merdu dan dengan burung yang imut sekaligus cantik. Hal ini menyebabkan peminat dengan jumlah yang besar dipenjuru indonesia bahkan juga dunia pastinya. Dengan adanya peminat yang banyak maka perlu adanya penyuplai dan penangkaran demi memenuhi kebutuhan pasar burung pastinya.

Namun untuk penangkaran kenari ini sering kali mengalami berbagai problem masalah salah satunya adalah ketika telur kenari yang sudah dierami tidak menetas. Hal ini pasti membuat sang pemiliknya kurang puas bahkan bisa frustasi karena tidak kunjung mendapat anakan kenari. Dengan adanya masalah tersebut maka disini kami berusaha untuk membantu anda menangani masalah tersebut:

Telur tidak menetas ada beberapa penyebab, berikut sebabnya:
1. Indukan dalam kondisi mabung (ganti bulu) disaat proses penjodohan
2. Indukan yang masih muda dan baru mengeram telur pertamanya
3. Kondisi burung yang tidak fit dan sehat disaat proses penjodohan
4. Salahnya tahapan Penjodohan
5. Telur yang tidak isi atau tidak dibuahi oleh pejantan
6. Dibuahi namun kualitas sperma atau sel telur betina yang tidak berkualitas
7. Kekurangan makanan pada saat mengeram

Solusi yang dapat diterapkan:
1. Umur kenari sebaiknya berumur 8 bulan untuk pejantan dan 7 bulan untuk betina
2. Jangan menjodohkan kenari disaat kenari masih pada proses mabung , karena pada saat mabung kenari butuh energi dan nutrisi lebih banyak sehingga kualitas telur dan sperma kurang baik
3. Kondisi kenari dalam keadaan kurang fit dan sakit jangan dijodohkan
4. Proses penjodohan harus benar dan sesuai urutan standar penjodohan
5. Hal ini biasa terjadi disaat makanan yang ada kurang sehingga memakan telur sendiri disaat mengeram

klik disini-

KENARI BERKELAHI SAAT DI JODOHKAN

KENARI BERKELAHI SAAT DI JODOHKAN

JUARAKICAU- Hello...salam kicau
Anda membuka artikel ini pastinya karena mengalami problem pada saat menjodohkan kenari, salah satunya adalah berkelahi disaat proses penjodohan. Maka sebab itu disini akan dibahas alasan dan juga cara penanganannya.

Perkelahian pada burung identik karena ada hal yang ingin disampaikan atau dipertahankan karena itu sebagai wujud rasa marah atau kurang cocok.
Kenari berkelahi pada saat dijodohkan biasanya karena kenari yang dijodohkan belum cocok, alasannya karena berbagai macam, berikut sebab-sebab kenari berkelahi disaat dijodohkan:
1. Kenari langsung disatukan pada satu kandang padahal belum jodoh
2. Proses penjodohan yang tidak benar
3. Tidak cocok satu sama lain
4. Umur yang masih terlalu muda dan belum siap dijodohkan

Dengan adanya hal diatas maka anda butuh cara agar kenari disaat dijodohkan tidak berkelahi, solusi yang dapat anda terapkan adalah sebagai berikut:
1. Lakukan proses penjodohan dengan benar dan sesuai urutan standar penjodohan
2. Umur kenari harus sesuai, umur jantan sebaiknya 8 bulan dan kenari betina minimal 6 bulan
3. Jika tidak cocok maka anda perlu mengganti pasangannya agar bisa dijodohkan dan menghasilkan keturunan sesuai yang anda harapkan

Klik disini-

CARA MENJODOHKAN KENARI DENGAN CEPAT DAN JITU

CARA MENJODOHKAN KENARI DENGAN CEPAT DAN JITU

JUARAKICAU- Hello...salam kicau
Kenari merupakan burung kicau dengan para penghobi terbanyak di indonesia dikarenakan perawatan yang mudah dan kondisi burung yang memang tahan banting. Selain itu kicauannya membuat para orang berminat memeliharanya, baik untuk ikut ajang lomba ataupun untuk dipelihara dirumah saja. Burung imut ini memang sangat menarik mata dengan berbagai warna yang cantik sehingga para peminatnya bukan hanya kalangan orang dewasa saja namun juga anak-anak. Dengan semakin banyaknya peminat burung kenari maka disitu pula terdapat peluang usaha yang sangat menggiurkan yaitu beternak kenari, oleh karena itu artikel ini akan menunjukan cara jitu menjodohkan kenari sebagai ilmu awal anda.

Cara menjodohkan kenari:
1. Pilihlah kenari jantan dan betina yang berkualitas yang anda inginkan dengan umur pejantan 8 bulan dan betina 6 bulan
2. Pisah dengan menggunakan 2 kandang terlebih dahulu
3. Kunci kesuksesan penjodohan ini terdapat pada bagaimana cara anda untuk membuat kondisi kenari tetap sehat
4. Lakukan pemandian secara rutin dipagi hari
5. Pada saat penjemuran lebih baik burung berjarak 3 meter terlebih dahulu sehingga melihat dari kejauhan namun mendengar kicauan kenari jantannya saja
6. Setelah penjemuran selesai maka kenari diangin-angin kan dengan kenari jangan saling melihat
7. Setelah kenari makan dan minum lalu dekatkan kenari dengan jarak 1 meter biarkan dari pagi sampai jam dua siang saja
8. Kemudian pisahkan kembali
9. Lakukan secara rutin sampai kenari betina ketika mendengar kicauan jantannya menjongkokkan badan minta kawin
10. Jika kenari betina sudah minta kawin maka satukan kedalam 1 kandang selama 1 jam saja setelah melakukan kawin, lalu pisah kembali dan lakukan hal itu kembali dihari berikutnya , dan jangan lupa siapkan tempat bertelur dikandang betinanya
11. Jangan Satukan kenari jantan dan betina dalam 1 kandang dengan waktu yang lama karena dapat berdampak kurang baik pada kenari jantan
12. Jika kenari jantan dan betina disatukan malah berkelahi maka langsung anda pisahkan karena itu bertanda bahwa kenari belum jodoh , maka lakukan proses penjodohan kembali dengan dijauhkan lalu didekatkan kembali sampai birahinya naik minta kawin
13. Setelah kenari sudah bertelur sampai habis dan tidak bertelur lagi maka itu masuk ke proses mengeram
14. Pada saat proses pengeraman lebih baik kenari jantan tidak disatukan kembali dan pisah
15. Proses pengeraman selama 14 hari, namun jika 14 hari belum menetas maka tunggu sampai hari ke 20 jika hari 20 tetap tidak menetas maka telur itu kosong atau vertil mati.

peringatan dan himbauan:
1. Makanan kenari pada saat penjodohan perbanyaklah Telur puyuh yaitu 2 hari sekali dan sayuran + vitamin pada air minumnya biar sehat
2. Pada saat pengeraman maka telur puyuh wajib selalu dikandang dibarengi dengan makanan lainnya karena pada saat pengeraman butuh lemak yang cukup agar kenari betina tidak mati disaat mengeram karena kurus
3. Pada saat anakan menetas maka makanannya sama dengan pengeraman namun dengan jumlah yang lebih banyak karena kenari betina akan meloloh anaknya dan butuh makanan banyak, jika anakan mau diloloh sendiri sebaiknya ketika umur anakan 10 hari karena ketika masih kecil sekali rawan mati

semoga bermanfaat
Klik disini-